Kiat Memulai Bisnis Handicraft Indonesia

04/29/2016 11:53
 
Bisnis handicraft merupakan salah satu jenis bisnis kreatif yang patut didorong perkembangannya. Melalui bisnis ini bisa menjadi penggerak roda ekonomi bangsa dengan berbekal kreativitas. Dalam memulai bisnis handicraft, pengetahuan dan ketrampilan yang dibutuhkan antara lain :
  1. Info mengenai tempat-tempat yang menjual souvenir atau handicraft. Mulai dari yang paling sederhana hingga yang paling unik, dari produk berharga murah (grosir) hingga yang berharga mahal melalui sentuhan pribadi.
  2. Info mengenai tempat kursus handicraft (keramik, anyaman, lilin, batik dan lain sebagainya).
  3. Kemampuan untuk menjalin hubungan baik dengan calon pelanggan (baik perorangan maupun institusi) serta event organizer (EO) yang sering menyelenggarakan acara pameran, seminar, gathering, product launching, dan lain sebagainya.
 
Sedangkan modal yang diperlukan:
  1. Satu ruangan khusus (baik garasi, paviliun atau ruangan tamu di rumah) atau menyewa sebuah tempat kecil sebagai showroom atau toko souvenir yang akan Anda tawarkan. Namun saat ini, pertimbangan untuk membuat website sebagai showroom yang mendisplay produk juga mampu menarik calon konsumen untuk buy handicraft di sini. 
  2. Lemari dan rak untuk memajang aneka produk handicraft.
  3. Album atau katalog produk yang bisa diproduksi dan dijual. Hal ini akan memudahkan calon pelanggan untuk memilih souvenir yang mereka inginkan.
  4. Mengikuti kursus ketrampilan membuat souvenir atau handicraft sehingga menjadi modal skill yang akan berkembang nantinya.  
 
Bila hal-hal tersebut sudah terpenuhi, maka sudah siaplah untuk memulai bisnis handicraft. Untuk itu, ada beberapa kiat menjalankan bisnis handicraft ini, yaitu :
  1. Apabila modal terbatas, Anda bisa mebuat pembatasan pada jenis produk hingga menyasar pada satu atau beberapa segmen yang lingkupnya kecil saja. Seperti misalnya, produk untuk usia tertentu, jenis kelamin tertentu dan lain sebagainya.  
  2. Jangan segan dan malas untuk selalu belajar dan mengembangkan ide atau kreasi Anda. Sebab saat ini menarik saja tidak cukup, produk Anda harus memiliki ciri khas yang unik dan mampu menjadi “icon” Anda.
  3. Jangan hanya terpaku pada souvenir buatan lokal (dalam negeri) saja. Anda bisa mencari info terbaru di internet mengenai jenis-jenis souvenir yang bisa dibeli dan banyak dicari.
  4. Anda juga bisa membeli souvenir secara grosir (yang dibuat secara massal), dan kemudian berikan sentuhan pribadi Anda, seperti misalnya dengan menambahkan kemasan yang cantik atau aksen pita dan warna yang menarik.

 

Itulah beberapa hal yang perlu diperhatikan saat berminat untuk membangun bisnis handicraft. Apakah Anda tertarik?